Social Icons

Pages

Senin, 11 Maret 2013

"ANGGUKAN FITRAH"





السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Hai semua,Apa kabar,???
Setelah seharian kita terfokus dengan kesibukan aktifitas kita,saya akan mengajak anda sekalian untuk sejenak mencerahkan fikiran kita, dengan mempelajari inti sari dari kitab kesayangan kita yakni al-qur’an.
Tanpa banyak cas cis cus.....!!!
Yuk kita lansung ke TKP...... J

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
وَإِذْ أَخَذَ رَبُّكَ مِنْ بَنِيْ أَدَمَ مِنْ ظُهُوْرِهِمْ ذُرِّيَّتَهُمْ وَأَشْهَدَهُمْ عَلَى أَنْفُسِهِمْ أَلَسْتُ بِرَبِّكُمْ صلى  قَالُوْا بَلَى ( الاعراف : ١٧٢ )

Dan ( ingatlah ) ketika tuhanmu mengeluarkan keturunan anak-anak adam dari sulbi mereka dan allah mengambil kesaksian dari jiwa mereka (seraya berfirman) “bukankah aku ini tuhanmu..?”   Mereka menjawab : “Betul (Engkau tuhan kami)”. Al-qur’an surat al A’raaf ayat 172.

Sungguh dalam hati setiap manusia ada suara hati yang sama, yang di sebut “God-Spot Ataupun  Fitrah” yang suara hati itu senantiasa mengajak ke dalam hal-hal lurus dan positif  baik itu dalam pekerjaan dunia ataupun akhirat.
Coba anda lihat  di sekeliling anda, apakah kejahatan atau keburukan lebih dominan..? tentu saja tidak.
Mengapa..? karena dalam hati setiap manusia ada “God-Spot”  yang selalu mengajak kepada sesuatu yang positif, terlepas dari adanya kejahatan ataupun keburukan, hal itu terjadi karena anda bebas menentukan “prinsip” anda, di sinilah letak perjuangan kita, dimana kita di tuntut untuk memilih di antara bisikan hati  dan bisikan setan.
Mari, saya ajak anda meluangkan waktu sejenak  untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut dengan hati kita.
1.         Suatu ketika anda sedang makan di pinggir jalan, tiba-tiba ada seorang anak perempuan kecil berusia kira-kira 5 tahun berdiri tepat di depan anda dan menatap makanan yang sedang anda makan dengan penuh harap,suara hati apa yang muncul pada saat itu...???
2.         Suatu ketika anda sedang berada di stasiun, kemudian ada seorang pemuda bertopeng berusaha menjambret tas seorang wanita tua. Perasaan apa yang anda rasakan saat itu...???
3.         Pada suatu saat, ketika anda sedang berada di pinggir jalan, tiba-tiba ada seorang pengendara motor  menabrak sebuah mobil, suara hati apa yang timbul di hati anda...???
Jawaban – jawaban yang anda rasakan itu sama dengan apa yang saya rasakan dan juga sama jawaban semua manusia di muka bumi ini, tidak perduli apakah ia seorang kaya,miskin,ras apa saja,agama apa saja akan merasakan suara hati yang sama apabila dalam kondisi fitrah.
Berikut ini saya kemukakan jawaban –jawaban suara hati itu:
1.      Adalah suara hati kita yang mendorong kita “ingin memberikan” makanan yang sedang kita makan.
2.      Adalah suara hati ingin “menolong”  wanita tersebut.
3.      Adalah suara hati yang ngeri dan “pingin segera menolongnya” bahkan tanpa dapat di tahan kita akan segera berlari menolonganya.
Itu semua  itu terjadi begitu saja pada hati kita tanpa kita sadari bahkan tanpa kita sadari pula kepala kita mengangguk setuju dengan jawaban ini, karena apa...???
            Itulah bukti bahwa didalam diri kita tersimpan “God-Spot”  .  dan  “God-Spot”   di dapat pada saat sebelum manusia terlahir ke muka bumi ini.
            Menurut kitab al-qur’an,sebelum manusia di ciptakan (terlahir) ke muka bumi ini, ruh manusia telah mengadakan perjanjian dengan Allah Swt, Allah bertanya kepada ruh manusia :”Bukankah aku ini tuhanmu..?” lalu ruh manusia menjawab : “Betul (Engkau tuhan kami)”..
            Bukti adanya perjanjian ini menurut Prof.Dr.N.Dryarkara, S.J.  ialah adanya suara hati  manusia, suara hati itu adalah suara tuhan yang terekam didalam jiwa manusia.
            Karena itu jika manusia hendak berbuat tidak baik, pasti hati nuraninya akan melarangnya, sebab tuhan tidak suka  kalau manusia berbuat tidak baik, kalau manusia tetap mengerjakan perbuatan yang tidak baik itu maka suara hatinya akan bernasihat. Dan kalau sudah selesai pasti akan menyesal. Mac Scheler  mengatakan : “penyesalan adalah ‘tanda kembali’ kepada tuhan.”
            Akan tetapi ada kalanya suara hati itu tertutup, manusia sering mengabaikan pengakuan ini, yang justru mengakibatkan dirinya terjerumus kedalam kejahatan ,kerusakan,kekerasan,kehancuran,dan lain-lain yang pada akhirnya mengakibat kegagalan, bahkan bukan hanya kegagalan dunia saja, akhirat pun ikut menjadi gagal total.
            So, akankah kita tinggalkan fitrah kita sebagai raja yang membawa kesejahteraan di muka bumi ini....???

            He.... He.... He.....
Jangan terlalu serius gitu donk, ini kan selingan....!!!!
Eh ,,,, udah dulu ya....!!!
            Dah malam nich.....!!!!
                        Akhir kata :” good night all”
Bye.....
والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Tidak ada komentar:

Posting Komentar